Kunjungan Kerja Kapolda Jatim ke Mapolres Magetan

MAGETAN, CERITARELAWAN.com - Kapolda Jatim Irjen.Pol Drs. Machfud Arifin SH melaksanakan Kunjungan kerja di Polres Magetan dan berkenan memberikan penghargaan kepada anggota yang berprestasi serta tali asih dan santunan kepada anggota yang sakit serta istri anggota yang meninggal dunia dalam tugas

Kemudian Kapolda memberikan pengarahan pada seluruh anggota Polres Magetan dan Polres Ngawi di ruang tenda halaman Mapolres, Jumat (4/8/2017).

Dalam kunjungannya ke Polres Magetan, Kapolda Jatim yang didampingi Pejabat Polda Jatim  disambut dengan pasukan jajar hormat dr Sabhara Polres Mageran kemudian disambut oleh forkopimda, tokoh agama dan masy serta para PJU dan Kapolsek Jajaran.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Jatim juga melounching program unggulan Polres Magetan yaitu "SIMBAH" yaitu sistem informasi kepada pemilik SIM kalau masa berlakunya akan habis.

Disamping itu juga dilaksanakan penandatanganan prasasti Gedung Comand Canter Polres Magetan oleh Kapolda Jatim.

Selesai pengarahan kegiatan dilanjutkan dengan sholat Jumat di Masjid Sirathal Mustaqim Polres Magetan.

Setelah Sholat Jumat kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah di Gedung pesat gatra Polres Magetan dan setelah giat ramah tamah Kapolda Jatim langsung kembali ke Polda Jatim dengan menggunakan heli, situasi aman, lancar dan terkendali.