SAMBUT TAHUN BARU 2019 PMI LOMBOK BARAT ADAKAN DOA BERSAMA

Pagutan.CERITARELAWAN.id – Untuk meyambut tahun baru 2019, PMI Kabupaten Lopbok Barat gelar dzkir dan doa bersama bertempat di Markas PMI Kabupaten Lombok Barat, Jalan Gajah Mada Pagutan Kodya Mataram yang dihadiri oleh puluhan relawan dan pengurus PMI Lombok Barat.
Acara zikir dan doa pun berlangsung setelah sambutan dari sekretaris PMI selesai.Dimana zikir dan doa di pimpin oleh M. Fauzan, salah seorang anggota siaga bencana berbasis masyarakat (Sibat)Desa Jatisele Kec.Gunung sari.
Mustarudin Sekretaris PMI Kabupaten Lombok Barat menyampaikan ” Kami selaku pengurus berinisitif adakan Zikir dan Doa bersama untuk menyambut malam pergantian tahun dengan melibatkan semua relawan PMI Lobar,supaya teman-teman tidak keluar dan berkegiatan yang negatif,”.
Danang Djoko Kartiko, Kepala Markas PMI Lombok Barat Menambahkan,” Kegiatan ini berbeda dengan perayaan tahun lalu. Tahun lalu para relawan di sibukkan dengan tugas jaga pertolongan pertama (PP) di titik-titik keramaian wilayah Lombok Barat, seperti bundaran mendagi, pantai senggigi dll.
“Malam ini kami agak santai, di karenakan perayaan malam tahun baru ini tidak seramai dan semeriah tahun lalu,karena ada himbauan dari pemerintah.Akan tetapi, walaupun tidak seramai tahun lalu, kami beserta para relawan tetap piket, setelah berkoordinasi dengan pihak kepolisian,” pungkas Djoko.*(Mardi-amin/admin)
Next Post Previous Post