Tempat Wisata di Ponorogo Terbaru yang Paling Indah dan Menarik


CERITARELAWAN.id - Wisata ponorogo juga tak kalah indahnya dengan beberapa kabupaten di jawa timur. Ponorogo mempunyai berbagai macam tempat wisata seperti wisata alam ponorogo, wisata air ponorogo dan masih banyak lagi.
Penasaran dengan tempat indah di Ponorogo yang bisa anda kunjungi? Oke langsung saja simak ulasan kami berikut ini:

Tempat Wisata di Ponorogo

1. Pemandangan Gunung Pringgitan yang Mempesona

Kabupaten ponorogo memiliki pesona alam Gunung Pringgitan yang terletak di Desa Caluk,kecamatan Slahung,Ponorogo. Sensasi panorama dari ketinggian Gunung Pringgitan yang indah di malam hari. Lampu-lampu kota ponorogo yang bertaburan terlihat menawan dari puncakk Gunung Pringgitan.
Bila anda ingin mengunjungi tempat ini siapkan Jaket untuk menghangatkan tubuh anda karena di tempat ini bersuhu dingin. Ponorogo mempunyai bukit-bukit indah yang gak kalah cantik dengan keindahan pantai-pantai di jawa timur.

2. Gunung Bayangkaki yang eksotis

Bagi anda Hickers yang suka mendaki gunung-gunung, anda bisa menjajal track Gunung Bayangkaki,Ponorogo Jawa Timur. Di Gunung ini terdapat Empat puncak gunung yang indah, diantaranya Puncak Ijo, Puncak Tuo, puncak Tumpak dan Puncak Gentong.
Di puncak-puncak inilah anda bisa mendapatkan sensasi alam Gunung Bayangkaki yang Eksotis. Wisata di ponorogo ini sangat meanarik untuk di kunjungi.

3. Gunung Gajah Ponorogo yang tiada Dua

Gunung dengan ketinggian mencapai 1000 Mdpl dengan track pendakian yang cukup mudah. Dengan Track jalan setapak bisa anda lalui dengan menggunakan sepeda motor untuk sampai kesana.
Lokasi Gunung gajah berada di kecamatan Sambit,Kab.Ponorogo. Pemandangan siluet,sunset,dan awan di bawah mata memandang memang khas di mendaki Gunung.

4. Bukit Bedes Ponorogo

Potensi wisata ketinggian di Ponorogo ada di gunung Bedes,yang berlokasi di Dusun Buyut, Ngadirejo, kec. Sooko kabupaten Ponorogo. Sayang kalau anda tidak mengunjungi tempat ini jika berlibur ke Ponorogo. Karena di tempat ini kita bisa menikmkati panorama alam Ponorogo dari atas ketinggian Bukit Bedes ini.
Apalagi dengan view yang cantik untuk pengabadian Momen-momen fotografi. Background dengan view gunung Bayangkaki menambah keindahan puncak gunung Bedes.

5. Air terjun Widodaren yang cantik

tempat wisata di ponorogo jawa timur selanjutnya adalah air terjun widodaren . Air terjun indah yang berlokasi di Desa Bulu yang termasuk dalam wilayah kecamatan Jambon, Ponorogo Jawa Timur. Anda bisa sampai ke tempat ini dengan menempuh waktu sekitar 30 menit dari pusat Kota Ponorogo, menuju arah barat Kecamatan Jambon.
Air terjun yang indah dan alami ini cocok untuk destinasi wisata anda di Ponorogo. Akses jalan yang baik bisa anda maksimalkan untuk bisa sampai ke tempat ini. Anda bisa menggunakan sepeda motor sampai ke parkiran objek wisata ini. Dan selanjutnya anda bisa menempuhnya dengan berjalan kaki.
Akan lebih maksimal bila anda mengunjungi tempat ini saat musim hujan, karena debit air pada musim panas sangatlah kecil. Sehingga keindahan air terjun ini kurang maksimal.
Apabila kita melihat view dari atas air terjun ini kita dapat melihat keindahan panorama pegunungan Ponorogo yang mempesona. Sambil bersantai untuk menenangkan pikiran yang terbelenggu suasana perkotaan dan kejenuhan pikiran.

6. Air Terjun Juruk Klenteng Ponorogo

Objek wisata yang berlokasi di perbatasan antara Ponorogo dan Trenggalek Jawa Timur. Panorama Alam yang indah, di beri nama Juruk klenteng karena berlokasi di antara dua tebing Gunung yag berbatu.
Nama lain air terjun ini adalah air Terjun tumpuk, karena berada di kawasan Desa Tumpuk. Ketinggian air terjun yang mencapai tinggi sekitar 45 meter semakin membuat ait terjun ini menjadi lebik eksotis.

7. Air terjun Pletuk yang Masih Alami

Obyek wisata air terjun Pletuk ini lokasinya ada di Desa Jurug, kec. Sooko, tepatnya di dusun Kranggan kabupaten Ponorogo. Ketinggian air terjun Pletuk mencapai tinggi sekitar 30 Meter. Sehingga deburan air yang menghasilkan buih semakin membuat perasaan menjadi nyaman dan rileks.
Pemandangan hijau di sekitar air terjun membuat panorama alam ini semakin indah. Sehingga banyak pengunjung yang betah berlama-lama di air terjun Pletuk ini.
Air terjun ini akan mengalirkan debit air yang besar saat musim hujan sehingga keindahan panorama air terjun akan semakin mempesona.

8. Pesona Alam Air terjun Toyomerto

Air terjun indah dengan pesona alam yang mempesona membuat air terjun Toyomerto ini menjadi wisata alam ponorogo yang favorit di Ponorogo. Berlokasi di kecamatan Ngebel, berjarak 5 Km dari Telaga. Lokasi tepatnya di Dusun Toyomerto Desa Pupus, Ponorogo Jawa Timur.
Nama lain dari Air Terjun ini adalah Air Terjun Selorejo. Air terjun yang mempunyai 2 bagian dengan Tinggi setiap tingkatan air terjun ini mencapai ketinggian sekitar 25-30 meter.
Akses jalan untuk anda bisa sampai ke tempat ini tidak mudah, karena Track yang sedikit Ekstrem. Medan terjal yang curam, dengan tebing di samping kanan dan kiri, jalan yang berkelak-kelok dan naik –turun menambah sensasi liburan anda semakin menantang.
Akan tetapi semua kelelahan anda akan terbayar lunas setelah melihat keindahan panorama alam yang alami di objek air terjun Toyomerto ini. Pemandangan hutan pinus dan kebun Kopi semakin menambah keindahan alam di tempat ini.

9. Air Terjun Sunggah yang Eksotis

Tempat wisata di ponorogo selanjutnya adalah air terjun dengan background bebatuan yang mempesona dan masih alami. Dengan panoram alam yang asri dan menyejukkan. Terletak di Desa Selur, kecamatan Ngrayun, Ponorogo.
Air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 50 Meter ini menyajikkan keindahan alam yang Eksotis. Terdapat Watu Semaur di dekat lokasi air terjun ini.
Ada juga tebing yang indah di tengah-tengah padang rumput yang tingginya sekitar 125 M untuk olahraga panjat Tebing. Desiran air yang deras dengan air pegunungan yang dingin, jernih dan bersih menambah daya terik tersendiri.

10. Keindahan Air Terjun Lawe (Coban Lawe)

wisata alam ponorogo selanjutnya adalah air terjun  lawe yang indah dengan pesona yang menakjubkan. Coban yang dalam bahasa jawa berarti Air terjun. Berlokasi di Desa Krisik kecamatan Pudak,Ponorogo.
Lokasi air terjun lawe yang berada di tengah hutan membuat air terjun ini masih Alami dan masih belum terjamak banyak orang. Sumber air yang berasal dari Gunung wilis membuat air dari air terjun lawe bersih dan dingin. Selain itu masih ada beberapa air terjun lagi di sekitar air terjun lawe dan masih belum terjamah manusia.

11. Telaga Ngebel yang Cantik

Danau alami yang masih terjaga keasrian dan keindahannya, berada di kaki gunung wilis. Salah satu wisata Ponorogo ini terletak di atas ketinggian 734 Mdpl.
Suatu tempat yang menyajikan panorama alam dengan keindahan air permukaan danau yang memiliki warna kebiruan. Ditambah lagi dengan udara pegunungan yang menyegarkan serta pemandangan perbukitan yang memanjakan mata anda.
Lokasinya berjarak sekitar 30 Km dari pusat kota Ponorogo dapat anda tempuh dengan waktu sekitar 45 menit dengan kendaraan ke arah Kecamatan Ngabel,Ponorogo. Tempat ini sering di gunakan sebagai tempat di adakannya acara Larung Risalah.
Acara tersebut merupakan doa untuk memperingati dari peringatan budaya Grebeg Suro yang di lakukan setiap tanggal 1 Muharram setiap tahunnya.

12. Sungai Kali Keyang yang Tak Pernah Sepi

obyek wisata di ponorogo selanjutnya adalah Kali kenyang. Sungai dengan air bersih dan menyegarkan dengan sumber air dari lereng gunung Wilis. Kali Keyang mengalir melewati kecamatan Sooko sampai Sungai Madiun.
kali keyang ini juga sering di gunakan sebagai spot mancing yang populer. Karena masih banyak ikan dan pemandangan yang masih alami membuat rileks para pecinta pancing mania.
Sungai kali kenyang nantinya juga akan di bangun sebuah waduk. Waduk tersebut akan diberi nama waduk bendo yang lokasinya di bawah Gunung Bayangkaki. Jadi menarik kan untuk pecinta mancing mania? Mantap.

13. Goa Lowo yang menakjubkan

Goa yang indah,eksotis dan menakjubkan. Akan tetapi belum banyak terjamah oleh wisatawan karena akses jalan dan rute yang sulit. Berada di dalam lingkungan hutan Jati.
Goa Lowo berlokasi di Desa Sampung, kec. Sampung, Ponorogo. Dari pusat kota Ponorogo ke lokasi Goa Lowo berjarak sekitar 25 Km. Suasana Goa yang agak mistis menambah sensasi liburan dan  pengalaman yang menyenangkan akan anda rasakan. Terutama bagi anda yang suka survival atau Mbolang

14. Goa Maria Fatima dengan patung yang indah

tempat wisata di ponorogo ini bisa anda nikmati di Goa Mari Fatima kabupaten Ponorogo. Berlokasi di Desa Klepu yang masih dalam lingkup kecamatan Sooko yang merupakan tempat peribadatan umat Khatolik.
Tempat ini ramai karena banyak peziarah umat Katholik dari berbagai daerah. Goa yang berada di lereng gunung dan di bawah kawasan hutan pinus menjadikan tempat ini nyaman untuk di kunjungi.
Sehingga banyak pengunjung yang betah berlama-lama di kawasan Goa ini. Selain itu di kawasan ini juga terdapat Sumber mata Air (Sendang) yang di beri nama Sendang Waluya Jatiningsih.

15. Kolam Beji Sirah Keteng

Obyek wisata ponorogo terbaru ini berupa Kolam yang luasnya lebih dari 1 Hektar. Ditempat ini terdapat sebuah Arca Manusia raksasa di dekat kolam ini. Warga sekitar memberi nama arca ini dengan Sebutan arca “Ratu Boko”.
Konon cerita kolam ini dulunya di jadikan pemandian Ki Ageng Kutu atau nama lainnya Ki Ageng Suryo Ngalam. Arca tersebut melambangkan Gambaran kepala Prabu Ratu boko. Konon menurut cerita raja ini adalah raja raksasa yang suka memakan Manusia.

16. Watu Semaur yang Penuh legenda

Tempat wisata ponorogo yang terletak di pinggir jalan ini, tepatnya di jalan Ngrayun-jajar yang berada di Desa Selur, kec. Ngrayun.
Pemandangan batu yang indah, berupa tebing batu tinggi di tengah-tengah padang rumput. Sehingga masyarakat setempat menamai tempat ini dengan sebutan Watu Semaur. Di beri nama tersebut karena bila ada getaran suara teriakan suara itu akan menggema dari arah tebing batu ini.
Obyek wisata ini sering di gunakan wisatawan untuk berolahraga wall climbing. Bagi anda pecinta panjat tebing sayang sekali bila tidak mencoba track climb di tebing ini. lokasi ini juga sering di gunakan para wisatawan untuk berkemah dan menikmati panorama alam yang indah di sini.

17. Keindahan Panorama di Bukit Pare

Wisata yang menyuguhkan panorama alam dari atas ketinggian, berada di Desa Cepoko,kec.Ngrayun,Pponorogo. Tempat ini populer sekali bagi Abg-abg muda yang suka selfy dan fotografi. Dan juga para trackers yang suka survival berpetualang di alam bebas.
Keindahan alam yang indah dan masih alami akan memanjakan mata anda. Anda bisa sampai ke tempat ini dengan menempuh jarak 15Km. Dengan membutuhkan waktu sekitar 15 menit dari kantor Kecamatan Ngrayun,Kabupaten Ponorogo.

18. Pemandangan Watu Putih yang Mempesona

Obyek wisata baru di ponorogo yang menawarkan pemandangan bebatuan berwarna Putih dan berukuran besar. Letaknya berada di tengah hutan pinsu yang lebat.
Lokasi Watu Putih tepatnya berada di Desa Tanjung, kecamatan Ngrayun, Kabupaten Ponorogo Jawa Timur. Anda bisa menikmati panorama alam yang eksotis dan menakjubkan dari atas batu putih ini.

19. Wisata Air di Kedung Gamping

Bagi anda travelers yang suka bermain-main dengan air anda bisa mengunjungi tempat ini. Lokasinya berada Desa Temon, Kec. Ngrayun, Ponorogo. Tepatnya dari Polsek ngrayun anda berjalan ke arah selatan. Anda bisa menikmati segarnya air di alam terbuka yang masih alami, nikmat bukan. tempat ini cocok digunakan sebagai tempat wisata keluarga yang menarik.

20. Tanah Goyang Pudak yang Unik

Destinasi wisata ponorogo yang unik ini ini bernama tanah goyang. Disebut tanah goyang karena apabila anda berada di tempat ini anda akan merasakan sensasi menginjak tanah seperti menginjak jelly. Karena tekstur dataran tanah akan membuat tanah serasa bergoyang-goyang.
Lokasi tanah goyang  ini berada di Desa Pudak wetan, Kec. Pudak, Ponorogo. Berjarak sekitar 45 KM dari pusat Kota Ponorogo. Tempat ini berlokasi di perbatasan kota Ponorogo sehingga jaraknya lumayan jauh.

21. Berwisata di Hutan wisata Kucur

Tempat menarik lainya di ponorogo ini berlokasi di Kecamatan Bedegan. tempat ini merupakan sebuah hutan Jati yang terletak di sebelah barat Kota ponorogo.
Hutan Wisata ini berjarak sekitar 20 Km jika anda ada di Kota Ponorogo. Anda akan menemui sebuar Mata Air (Kucur) di tengah objek wisata Hutan Jati. Nah itulah asal Mula mengapa tempat ini di beri nama Hutan Wisata Kucur. Hutan ini sering di jadikan wisata untuk perkemahan dan sekaligus sebagai Taman Nasional.

22. Pemandian Air Panas Tirto

Obyek Wisata yang menyuguhkan kenikmatan Berendam di Air Hangat yang nikmat. Lokasi tempat ini berada di Desa wangir,Kec.Ngebel. Tepatnya di Dusun Pucuk,Kabupaten Ponorogo.
Berjarak Sekitar 3 Km dari Objek Wisata Telaga Ngebel,menuju arah selatan dari pintu masuk Telaga Ngebel. Sumber Air yang berasal dari rembesan Mata air yang menyatu dan membentuk sungai berhulu di lereng Gunung Wilis. Sungai ini mengalir sampai ke Kec Pulung.
Wisatawan lebih suka berendam di objek wisata ini pada sore atau malam hari. Karena keadaan badan yang capek akan lebih terasa rileks saat mereka berendam di sini setelah beraktivitas.

23. Kedung Kenthus yang Alami

wisata terbuaru ponorogo ini berupa sumber alam yang alami. Lokasi tempat ini berada di Desa Jenangan, Kec.Sampung. Berada di pinggir Pegunungan sehingga sumber air di tempat ini tidak pernah kering walaupun di musim kemarau.
Dari pusat kota anda bisa sampai ke tempat ini dengan menempuh jarak sekitar 30 Menit berjalan menuju ke arah Kec. Sumoroto dan kemudian ke arah Kec. Sampung yang terkenal dengan pertambangan kapur.
Selain adanya mata Air ini di sini juga menyajikan obyek wisata bersejarah dan sudah terkenal yaitu Gowa Lowo. Di Kedung Kenthus terdapat aliran sungai yang cantik dan unik dari ketinggian terlihat kecil dan sempit tapi sebenarnya sungai ini luas dan besar. Sehingga menyerupai Gentong dengan panjang sekitar 20 meter.
Dengan air yang berwarna Kehijauan sehingga menambah keindahan tempat ini. Dinding Batu yang mengelilingi Kedung ini semakin menambah keindahan panorama tempat ini karena letaknya yang tidak beraturan.

24. Taman Wisata Ngembag

Objek wisata di ponorogo yang berlokasi di Siman, berjarak 3 Km dari pusat kota. Obyek wisata yang menawarkan beberapa wahana seperti Kolam renang, Flying Fox, ayunan, prosotan dan yang lainnya.
tempat ini semakin menarik karena terdapat kebun binatang mini. Sehingga membuat tempat ini semakin ramai di kunjungi.

25. Desa Carat Sumoroto dengan Reognya

Apabila anda tertarik dengan kesenian Reog Ponorogo, anda bisa mengunjungi Desa ini. Karena desa ini merupakan Desa pengrajin Reog di Ponorogo.
Di sini Anda bisa melihat Proses pembuatan Reog dan mengetahui cerita Reog Ponorogo lebih detail di Desa ini.

26. Wisata Religi Ziarah Kubur

Kota ini selalu ramai di kunjungi peziarah dari berbagai daerah. Desa Setono Kec. Jenangan misalnya,disini terdapat Makam Bathoro Katong.
Selain itu ada makam astana yang berada di kecamatan bedegan. Ada juga makam Merto Hadinegoro yang berada di kecamatan siman.
hal tersebut membuktikan bahwa wisata ponorogo mempunyai destinasi yang sangat beragam. Selain mempunyai destinasi yang beragam, ponorogo juga dikenal dengan biaya wisata yang murah.

27. Wisata Air Gita Waterpark

Obyek wisata air yang ada di Ponorogo ini berlokasi di Dusun Krajan,Kecamatan Pulung. Memiliki fasilitas untuk berbgai kalangan umur. Mulai dari anak-anak hingga dewasa bisa menikmati wisaa air gita ini.
Ditempat ini mempunyai wahan permainan air untuk anak-anak sehingga buah hati anda pun nyaman dan aman bermain di tempat ini. Wana wisata air gita waterpark ini cocok di gunakan sebagai tempat liburan keluarga di ponorogo.

28. Wisata Air Waterpark Kintamani

Tempat liburan di ponorogo ini bertema Air yang di desain untuk wisata bermain, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa. Di tempat ini juga ana fasilitas restoran yang bernuansa pedesaan tetapi mengasyikkan. Restoran dengan disain sederhana yang di bangun di atas danau buatan,indah bukan?

29. Museum Tumenggung Jayengrana yang Bersejarah

Di dirikan tahun 1780, di bangun di Desa Pulung Merdiko, kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo. Dengan sejarah Jayengrono yang di angkat menjadi Bupati dan di beri Gelar Tumenggung pada Tahun 1745.
Itulah Referensi Tempat wisata di Ponorogo Jawa timur yang bisa anda kunjungi. Wisata kota ponorogo juga tak kalah indah dengan kota lain. Meskipun Ponorogo tidak mempunyai wisata Panta. Akan tetapi wisata Gunung di Ponorogo memiliki sensasi  yang lebih di banding dengan objek wisata pantai di Provinsi Jawa Timur.
CERITARELAWAN.ID
CERITARELAWAN.ID CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata