Peringati HUT PMI 74, PMI Lombok Utara Gelar Tasyakuran & Upacara


CERITARELAWAN.id, LOMBOK UTARA - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Palang Merah Indonesia Ke - 74 dengan Tema "Kita Tangguh Indonesia Maju" 

PMI Kabupaten Lombok Utara mengadakan MalamTasyakuran sekaligus Potong Tumpeng sebagai simbolis Perayaan HUT Palang Merah Indonesia ke 74 dan di hadiri oleh Seluruh Pengurus, Staf dan relawan. 

Kemudian tepat pukul 08.00 di lanjutkan dengan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke 74 Palang Merah Indonesia di Hadiri Oleh Wakil Bupati KLU H. Syarifudin,SH,. MH, Sekretaris Daerah Kab. Lombok Utara, Drs. H. Suardi, SH,. MH, Ketua DPRD Kabupaten Lombok Utara, Wakapolres Kab. Lombok Utara dan Pimpinan Dinas Kabupaten Lombok Utara. 

Dalam amanah pembina upacara, ketua PMI KLU Endri Susanto, S.Pd menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada relawan PMI KLU atas kinerja yang luar biasa selama ini. 

Dan berpesan untuk selalu meningkatkan kapasitas relawan agar selalu siap dan tangguh dalam menghadapi bencana.

Kemudian Penyerahan Tanah Hibah Oleh Wakil Bupati KLU dan Bapak Sekretaris Daerah Kepada Ketua PMI KLU seluas 600 M2 unuk perencanaan Pembangunan Markas Kabupaten Lombok Utara

Dan Penyerhan Pelakat Penghargaan dari Komunitas IRL Kepada PMI Kabupaten Lombok Utata atas partisipasinya dalam kegiatan IRL dalam beberapa minggu lalu di Bayan.

Dan di lanjutkan dengan Sambutan  Wakil Bupati KLU, Beliau menyampaikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh PMI KLU. 

Beliau mengatakan program-program PMI KLU sangat bermanfaat untuk masyarakat dan membantu pemerintah KLU dalam mensejahterakan kehidupan masyarakat.
Next Post Previous Post