Gabungan Relawan PMI Bantu Korban Kebakaran Desa Kesongo, Bojonegoro


CERITARELAWAN.id, BOJONEGORO - Menindaklanjuti kejadian kebakaran yang terjadi pada Jum'at (20/12) di Dukuh Bekatul Desa Kesongo Kecamatan Kedungadem.

Sukohawidodo Sekretaris PMI Kabupaten Bojonegoro kepada CERITARELAWAN.id mengatakan Kejadian ini membuat berbagai pihak pada hari kamis (21/12) secara spontan bergerak untuk bersama-sama mengumpulkan donasi guna meringankan beban penderitaan bagi korban musibah kebakaran tersebut. 

Kader relawan PMI dari beberapa sekolah antara lain Anggota PMR SMP Negeri 1 Kedungadem, PMR SMP Negeri 3 Kedungadem, SDN 1 Kendung, SDN 2 Kendung, Ponkesdes dan Kader Kesehatan Desa Kendung.

Hasil penggalangan donasi berhasil di kumpulkan sejumlah 9.565.000'- ( sembilan juta lima ratus  enam puluh lima ribu rupiah).

Suko mengungkapkan bantuan diserahkan oleh masing masing pembina/dermawan disaksikan Pengurus PMI Kab. Bojonegoro didampingi oleh ketua PMI Kedungadem ( supriyo) diterima oleh Kepala Desa selanjutnya akan diteruskan ke para korban musibah kebakaran.

"Semoga bantuan yang kita berikan bisa untuk meringankan penderitaan korban dan bisa memberi semangat untuk menata kehidupan seperti sebelumnya” .Pungkasnya.(ca)
Next Post Previous Post