Simulasi Tanggap Darurat PLN ULTG Kediri bersama Polres, BPBD, Damkar & PMI Kota Kediri


CERITARELAWAN.id, KEDIRI - Untuk memperingati Bulan K3 Nasional ke 50 PT. PLN UPT Madiun ULTG Kediri bersama Polres, PMI, BPBD dan Damkar Kota Kediri menyelenggarakan simulasi tanggap darurat bertempat di  PLN GITET Kediri Jalan Kapten Tendean Kecamatan Pesantren Kota Kediri


WAHYU PURNAMA WIJAYA Pemateri yang juga Pengurus PMI Kota Kediri mengatakan kegiatan simulasi tanggap darurat ini dalam rangka memperingati Bulan K3 Nasional ke 50 yang diadakan oleh PLN UPT MADIUN- UPLG Kediri.


Kegiatn ini dimulai pukul 08.00 sampai dengan selesai. Kegiatan diikuti oleh PLN, Kepolisian Resort Kota Kediri, PMI Kota Kediri, BPBD Kota Kediri dan Damkar Kota Kediri.




WAHYU mengungkapkan kegiatan dimulai dengan materi dari masing masing elemen yang hadir kemudian dilanjut dengan simulasi.



Tujuan dalam kegiatan ini untuk mempersiapkan SDM khusunya karyawan PLN agar selalu mengutamakan K3 dan siap dalam segala situasi bencana terutama yang ada di ruang lingkup PLN. Terangnya.



Semoga dengan kegiatan ini bisa melakukan penanganan secara tepat dan meminimalisir korban jiwa saat terjadi bencana. Pungkasnya. (amin)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url