Resep Brownies Kukus


Iseng2 bikin brownies kukus gulung (steamed brownie roll), asli ini enak banget dan super ngoklat abis, pastinya lebih enak dari yg di toko2 ya hihihihi, saya suka banget deh pokoknya, di padu dengan olesan butter cream + campuran Nuttela kebayang kan enaknya.⁣
⁣.⁣
Bahan :⁣

6 butir telur⁣
225 gr gula pasir⁣
1/2 sdt sp⁣
100 gr terigu⁣
50 gr coklat bubuk ⁣
25 gr susu bubuk⁣
100 gr minyak goreng⁣
75 gr butter⁣
100 gr dark chocolate, cincang⁣
Filling :⁣

Butter cream secukupnya⁣
Nuttela secukupnya⁣
Caranya :⁣

- Lelehkan minyak, butter dan dark chocolate, dinginkan, saya microwave.⁣
- Siapkan 2 buah loyang ukuran 26x26x4cm, oles dan alas kertas.⁣
- Panaskan kukusan/klakat, bila menggunakan kukusan biasa bungkus tutup nya dengan serbet agak air tidak menetes ke kue.⁣
- Kocok telur gula dan sp hingga mengembang, kental dan berjejak dengan speed tinggi.⁣
- Kecilkan speed masukan campuran terigu, susu bubuk dan coklat bubuk, aduk rata. atau aduk balik dengan spatula.⁣
- Masukan campuran mentega leleh aduk balik dengan spatula sampai semua tercampur rata.⁣
- Tuang ke dalam 2 buah loyang, kukus masing-masing adonan dengan api kecil sampai matang cukup 10-12 menit saja, angkat.⁣
- Panas-panas balikan ke atas kertas roti yg ukurannya lebih lebar dari cake nya, oles dengan filling bila menggunakan selai, segera gulung dan padatkan, dinginkan dan potong2.⁣
Note :⁣

Menggulung brownies kukus harus dalam keadaan masih panas, karena cake masih lembut dan lentur untuk di gulung, karena saat dingin cake akan lebih memadat dan ketika di gulung akan mudah patah, jika di beri filling butter cream dan campuran Nuttela, gulung dahulu tanpa filling, biarkan dingin, kemudian buka gulungan nya, oles butter cream dan Nuttela dan guling kembali, selamat mencoba.⁣

By. @goldiussinggi
Post @bermacamresepkue

CERITARELAWAN.ID

CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata

Post a Comment

ceritarelawan.id tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Previous Post Next Post

Contact Form