Puluhan Siswa SMA Hasan Munahir Karangan, Trenggalek di Lantik Jadi PMR

Anggota Baru PMR Hasan Munahir saat di lantik ( Foto Musytariif PMI Kabupaten Trenggalek)

CERITARELAWAN.ID, Trenggalek - Untuk meningkatkan kapasitas secara kualitas dan kuantitas bertempat dilingkungan SMA Hasan Munahir Palang Merah Remaja (PMR) Palang Merah Indonesia (PMI) Unit SMA Hasan Munahir Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek mengadakan kegiatan Orientasi Kepalangmerahan dan pelantikan Anggota Baru SMA Hasan Munahir Karangan Trenggalek tahun 2021

Dengan menerapkan protokol kesehatan kegiatan dilaksanakan selama dua hari Sabtu -Minggu (30-31 Oktober 2021). Acara dihadiri oleh Pengurus PMI Kabupaten Trenggalek, Kepala SMA Hasan Munahir, Pembina PMR dan fasilitator PMR.

Aminah Kepala SMA Hasan Munahir dan juga penanggungjawab  PMR mengatakan, diikuti oleh 25 orang calon anggota baru dan dibuka oleh Pengurus PMI Kabupaten Trenggalek diteruskan materi Orientasi tentang Kepalangmerahan yang disampaikan oleh pemateri dari PMI Kabupaten Trenggalek

Aminah mengungkapkan kesempatan saat ini, merupakan kabar baik untuk kembali menggiatkan dan melakukan regenerasi keanggotaan PMR yang sempat terkendala akibat pandemi. Dan antusiasme peserta sangat luar biasa mendapat kesempatan kembali bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka seperti saat ini. 

"kegiatan orientasi kepalangmerahan dan penerimaaan anggota baru ini merupakan kegiatan yang rutin setiap tahunnya dilaksanakan, setelah pembukaan selesai calon anggota dibekali materi kepalangmerahan diantaranya gerakan, prinsip dasar, lambang, visi misi, renstra PMI, serta Tri Bakti PMR. Terangnya

Materi kepalangmerahan ini merupakan materi awal, selain materi kepalangmerahan calon anggota PMR juga dibekali dengan materi tentang ayo siaga bencana, perawatan keluarga serta pertolongan pertama yang sering digunakan dalam penangananan dilapangan, seta materi yang lain yang ada di manajemen PMR, karena selain materi ruangan tentunya calon anggota baru juga akan diberikan materi praktek lapangan. Tambahnya

Supoto Pengurus PMI Kabupaten Trenggalek saat membuka acara menyampaikan bahwa saya sangat senang dan bangga kepada calon anggota baru karena PMR merupakan salah satu ekstrakurikuler yang ada di SMA Hasan Munahir untuk media belajar berorganisasi siswa.

"Dalam ekstra PMR yang merupakan anggota remaja PMI ini bahwa setiap individu harus punya ilmu terutama keterampilan yang akan menjadikan keunggulan dari individu lain maka dari itu mengikuti organisasi menjadi penting untuk mengembangkan keterampilan diri untuk bekal dirinya sendiri, lingkungan sekolah maupun lingkungan keluarganya". Ungkapnya

Saya berharap semangat ini patut untuk dipertahankan dan dikembangkan demi untuk belajar berorganisasi yang berpedoman dengan materi kepalangmerahan khususnya di PMR yang merupakan bagian dari relawan Palang Merah Indonesia. Tambahnya

Sementara itu, Muhammad Musytariif pemateri dari PMI Kabupaten Trenggalek menambahkan, materi yang kami sampaikan merupakan materi wajib bagi setiap calon anggota PMI termasuk calon anggota PMR.

Dengan pemberian materi kapalangmerahan ini PMR SMA Hasan Munahir bisa mempelajari dan memahami tentang kepalangmerahan, karena dalam melaksanakan aktivitas pelayanan relawan PMI harus selalu berpedoman pada prinsip - prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit merah, visi misi PMI, rencana strategis PMI, serta Tri Bakti PMR. Terangnya

Semoga dengan bertambahnya anggota tambah pula kualitasnya, apalagi kita saat ini sedang diuji dengan adanya wabah Covid-19 ini PMR bisa menjadi leader dalam mempromosikan protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, cuci tangan, menjaga jaga jarak dan menjauhi kerumunan. Pungkasnya (amin)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url