RAPI Bankom Tutup Grebeg Bulan Suro 2022


ceritarelawan.idPonorogo – Bulan Muharram (Suro) telah berakhir. Hal tersebut ditandai dengan penutupan Grebeg Suro di Monumen Bantarangin, Desa Sumoroto, Kecamatan Kauman, Minggu (28/8/2022). 

Acara Grebeg Tutup Suro 2022 itu diawali dengan kirab budaya dan dilanjutkan dengan pagelaran wayang kulit semalam suntuk. Kirab budaya dalam Grebeg Tutup Suro 2022 mengambil start dan finish di Monumen Bantarangin. 

Samuri - JZ13DKR Pengurus Radio antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 21 Ponorogo mengatakan, dalam rangka ikut serta menyukseskan kegiatan Acara Tutup Grebeg Bulan Suro 2022 RAPI Wilayah 21 Ponorogo mengerahkan puluhan anggota untuk memberikan bantuan komunikasi (BANKOM).

"Anggota RAPI 21 Ponorogo yang berpartisipasi dalam kegiatan ini RAPI Lokal 1 Kauman dibantu Rapi Lokal lainnya yang ada di Wilayah 21 Ponorogo" Ungkapnya.

"Tujuan dalam kegiatan ini adalah memberikan bantuan komunikasi RAPI Wilayah 21 Ponorogo yaitu menyambungkan antara panitia dan peserta selama Acara Grebeg Tutup Suro 2022". Jelasnya. 

"Semoga dengan Bankom RAPI Wilayah 21 Ponorogo kegiatan Acara Grebeg Tutup Suro 2022 bisa berjalan lancar dan Sukses, sehinggga keberadaan RAPI bisa lebih dikenal dan bisa lebih diperecaya oleh instansi, Pemerintah juga masyarakat Kabupaten Ponorogo". Tambahnya

"Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) . Sesuai dengan namanya, anggota RAPI menggunakan perangkat radionya untuk berkomunikasi dengan sesama anggota masyarakat lainnya. Sebagai dasar verifikasi identitas pengguna perangkat radio digunakan call sign JZ (baca: Juliet Zulu) untuk semua anggotanya tanpa pembedaan hirarki". Pungkasnya (*)

Post a Comment

ceritarelawan.id tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Previous Post Next Post

Contact Form