PMI Jatim Adakan Lokakarya Kewirausahaan Untuk PMR Se Jawa Timur


MAGETAN. CERITARELAWAN.id - Kualitas pemuda erat kaitannya dengan kebijakan yang dikeluarkan otoritas pemerintahan. Indonesia memiliki UU No 40 tahun 2009 tentang Kepemudaan, yaitu Kebijakan Pembangunan Nasional dibidang Kepemudaan. 

Rumusan tujuan pembangunan kepemudaan tersebut pada hakikatnya adalah pembangunan sumber daya manusia (SDM) pemuda Indonesia agar menjadi kekuatan bangsa untuk menghadapi tantangan global di masa depan, dengan tetap berlandaskan pada nilai-nilai spiritual dan jatidiri bangsa. 

Dalam kaitannya dengan pembangunan kepemudaan konsep kebijakan kewirausahaan sesunguhnya lebih fokus pada individu, yaitu membangun motivasi, menciptakan peluang, dan meningkatkan keterampilan. Konsep ini lebih sejalan dengan tujuan bidang kepemudaan, khususnya pada aspek kepemudaan yaitu membangun jiwa kewirausahaan.

Dalam upaya mendukung kegiatan tersebut Palang Merah Indonesia (PMI) Jawa Timur  pada pelaksanaan JUMpa BAkti gembRA (JUMBARA) PMR Tahun 2019 melaksanakan kegiatan lokakarya kewirausahaan yang diikuti oleh peserta jumbara PMR se Jawa Timur dari 38 PMI Kabupaten/Kota, dimaksudkan untuk melakukan implementasi kebijakan kewirausahaan pemerintah.

Salsabila Salah satu peserta jumbara kepada CERITARELAWAN.id mengatakan kegiatan lokakarya kewirausahaan ini bertujuan untuk menyiapkan generasi pengurus kader calon relawan PMI yang mandiri dalam berwirausaha yang baik.

Dalam kegiatan ini Kontingen PMI kabupaten Ponorogo dalaam kegiatan kewirausahaan ini membuat bahan bekas jadi layak jual contohnya penyimpan uang (Celengan) dari Botol plastik.



Harapan saya kegiatan lokakarya kewirausahaan ini anggota PMR bisa mandiri dan membantu mensukseskan program pemerintah dalam pengurangan sampah plastik guna mendukung program pemerintah dalam  menjaga alam karena #KitaJagaALAMJagaKita dengan cara mengurangi sampah plastik yang sudah menumpuk di alam ini.*(Cak Amin / CERITARELAWAN.id) 
CERITARELAWAN.ID
CERITARELAWAN.ID CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata

Post a Comment for "PMI Jatim Adakan Lokakarya Kewirausahaan Untuk PMR Se Jawa Timur "