Sertijab & Pengukuhan Pengurus PMR MAN 2 Ponorogo



YOGYAKARTA. CERITARELAWAN.id - Untuk melanjutkan cita cita dalam sebuah organisasi Palang Merah Remaja (PMR) PMI MAN 2 Ponorogo hari ini mengadakan serah terima jabatan sekaligus pengukuhan pengurus baru tahun 2019 di Pantai Indrayanti Gunung Kidul Yogyakarta. diikuti 127 orang anggota PMR.




Rudi Andriyanto Fasilitator PMR MAN 2 Ponorogo kepada CERITARELAWAN.id mengatakan kegiatan ini merupakan puncak dari acara reformasi PMR MAN 2 Ponorogo mulai dari kemarin pembekalan materi administrasi juga tentang organisasi, dilanjut reformasi dan hari ini serah terima jabatan sekaligus pengukuhan pengurus baru PMR MAN 2 Ponorogo.





Abdullah Azis Ketua PMR Periode 2018-2019 mengatakan saya mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada Kepengurusan angkatan kami banyak ilmu- ilmu yang telah kami dapatkan, kami mohon maaf apabila kami ada kesalahan selama kami diberikan amanah semoga Kepengurusan yang baru bisa lebih baik dari Kepengurusan kami.




Mohammad Thoriq Ketua PMR Periode 2019-2020 memberikan tangapan  bahwa, Kami mewakili Pengurus mengucapkan terimaksih atas pendidikan yang telah diberikan selama kami menjadi anggota, Kami mohon doa restu dan dukungan dari semua pihak semoga kami bisa amanah dalam menjalankan program kerja dan bisa membawa PMR MAN 2 Ponorogo lebih baik dalam prestasi maupun pengembangan organisasi.




Heni Hastuti S.Pd M.Pd Pembina PMR MAN 2 Ponorogo menambahkan " Kami atas nama Madrasah mengucapkan trimakasih kepada Pengurus PMR periode 2018-2019 yang telah menjalankan program kerjanya dan kami ucapkan selamat atas terpilihnya Ketua  sekaligus Pengurus PMR periode 2019-20120 semoga bisa  amanah dalam melaksanakan program kerja tambah banyak anggotanya dan tambah bagus prestasinya.(Cak Amin CERITARELAWAN.id)
CERITARELAWAN.ID
CERITARELAWAN.ID CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata