Evaluasi Materi PMR, PMI Klaten Gelar Lomba Pertolongan Pertama

 

CERITARELAWAN.id, KLATEN – Sebanyak 2.460 anggota Palang Merah Remaja (PMR) se Kabupaten Klaten mengikuti lomba pertolongan pertama yang diadakan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Klaten yang diadakan di Bumi Perkemahan Kepurun Kecamatan Manisrenggo, Klaten, Sabtu (5/10/2019). Acara lomba pertolongan pertama dibuka Ketua PMI Kabupaten Klaten, Drs H Purwanto AC, MSi. 

Ketua PMI Kabupaten Klaten, Drs H Purwanto AC, MSi menjelaskan, lomba pertolongan pertama diikuti 100 kontingen dengan perincian siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)/Taman Kanak-Kanak (TK) ada 24 kontingen sebanyak 260 anak. Kemudian PMR Mula tingkat SD 24 kontingen sebanyak 1.300 peserta, MPR Madya tingkat SMP 34 kontingen sebanyak 500 peserta, PMR Wita tingkat SMA/SMK 18 kontingen sebanyak 200 anak dan pendamping 200 orang. 

Sedangkan materi yang dilombakan, kata Drs H Purwanto AC, MSi, antara lain lomba mewarnai dengan tema pertolongan pertama, lomba menggambar atau membuat poster, diseminasi kepalangmerahan, lomba pertolongan pertama, dan lomba pembuatan tandu. Tema lomba pertolongan pertama adalah Kita Tangguh Indonesia Maju, dengan tujuan umum untuk meningkatkan peran sukarelawan (PMR) untuk mendukung kapasitas organisasi dan pelayanan PMI. 

Ketua PMI Kabupaten Klaten, Drs H Purwanto AC, MSi mengatakan,  sedangkan tujuan khusus dari lomba pertolongan pertama yang diadakan PMI Klaten  antara lain untuk meningkatkan kemampuan PMR dalam mengaplikasikan tujuh prinsip dasar gerakan internasional Palang Merah dan Bulat Sabit Merah dalam kehidupan sehari-hari melalui kegiatan tri bakti. Kemudian meningkatkan peran PMR untuk menjadi model sebaya, pendukung sebaya, dan pendidik sebaya (peer leadership, peer support, peer educator). 

Selain itu, kata H Purwanto, melalui lomba pertolongan pertama juga sebagai sarana melakukan rekrutmen sebagai upaya menjaga dan meningkatkan eksistensi PMR PMI Klaten. Kemudian untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan materi bagi PMR dan memberikan bentuk pengakuan dan penghargaan formal dalam bentuk keanggotaan PMR. 

Tujuan khusus lainnya, kata H Purwanto, dengan lomba pertolongan pertama untuk memberikan motivasi bagi anggota dan kelompok PMR untuk meningkatkan kemampuan dalam bidang pertolongan pertama. 

Lomba tersebut juga sebagai sarana untuk memberikan rekomendasi dalam pembinaan dan pengembangan PMR yang dibina langsung PMI Kabupaten Klaten.

CERITARELAWAN.ID
CERITARELAWAN.ID CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata