Ditengah Lawan Corona, PMI Magelang Bantu Korban Longsor


CERITARELAWAN.id, MAGELANG - Ditengah saat gencarnya perang melawan virus corona Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Magelang hari selasa, (5/5/2020) pukul 10.00 wib. memberikan bantuan bagi warga yang terkena musibah bencana tanah longsor/Talud longsor yang menimpa Rumah  warga Kelurahan Wates Kecamatan Magelang Utara.

Bantuan yang kami berikan berupa uang tunai sebesar 1.000.000 (satu juta rupiah) yang diserahkan oleh Walikota Magelang  Ir.H.Sigit Widionindito ,M.T. didampingi oleh Ketua PMI Kota Magelang Sumartono, S E.M.M.

Sumartono Ketua PMI Kota Magelang kepada CERITARELAWAN.id disaat perang melawan corona kami juga tidak lupa untuk membantu meringankan korban bencana tanah longsor yang terjadi bulan april lalu.


Sumartono mengungkapkan bantuan ini merupakan wujud kepedulian PMI Kota Magelang terhadap warga yang mengalami musibah. 

Penerima manfaat ada 2 orang yakni Mulyadi danArifudin keduanya warga RT.05/RW 02 Kelurahan Wates Kecamatan Magelang Utara. Terangnya.

Semoga bantuan diberikan PMI bisa untuk meringankan penderitaan korban dan bisa memberi semangat untuk menata kehidupan seperti sebelumnya” Pungkasnya

Pewarta/Editor : amin

Copyright @CERITARELAWAN.id2020


CERITARELAWAN.ID
CERITARELAWAN.ID CERITARELAWAN.ID Portal informasi relawan dan umum, memiliki konten News, Pendidikan, Kesehatan, Sosial, dan Wisata

Post a Comment for "Ditengah Lawan Corona, PMI Magelang Bantu Korban Longsor"