Respon Banjir dan Longsor, PMI Trenggalek Buka Dapur Umum


ceritarelawan.id, Trenggalek -  Suplay keperluan makanan warga terdampak banjir, team gabungan operasikan dapur umum disejumlah titik. Diantaranya di kantor Dinas Sosial, Markas PMI, dan BPBD Trenggalek.

Hadi Triono Staf Markas PMI Kabupaten Trenggalek mengatakan, merespon kejadian bencana alam PMI berkoordinasi dengan BPBD Trenggalek membuka layanan dapur umum di Markas PMI Kabupaten Trenggalek. Sabtu, (08/10/2022)

"Dapur umum ini melayani ribuan warga terdampak dan akan beroprasi sampai banjir surut dan warga mampu beraktifitas kembali, untuk dapur umum PMI Trenggalek dibuka untuk membantu memenuhi kebutuhan makanan siap saji di wilayah Kecamatan Pogalan ada 750 warga yang terdampak". Ungkapnya

Selain PMI, dapur umum juga ada di kantor BPBD Trenggalek, Kantor Dinas Sosial PPPA Trenggalek dan BPBD Trenggalek". Jelasnya

"Dalam kejadian ini ada puluhan relawan dan petugas memasak dan membungkus makanan, sesudah itu dikirim ke warga yang terdampak banjir". Tambahnya

"Diinformasikan sebelumnya, Trenggalek diguyur hujan semalaman, ada 6 Kecamatan di Kabupaten Trenggalek terendam banjir yakni di Kecamatan Trenggalek, Tugu, Karangan, Pogalan. Gandusari, Watulimo. Ketinggian air dikawasan permukiman mencapai 1,5 Meter. Air diketahui mulai masuk permukiman warga semenjak Pukul 04.00 Wib. Disisi lain sejumlah jalur jalan dan tempat tinggal warga dibeberapa kecamatan juga tertimbun longsor yakni Kecamatan Panggul, Bendungan, Munjungan, Kampak dan Pule". Pungkasnya (amin)
ceritarelawan.id
ceritarelawan.id portal informasi relawan dan umum.

Post a Comment for "Respon Banjir dan Longsor, PMI Trenggalek Buka Dapur Umum"